Membuat Konsep Website

Website adalah gambaran utama perusahaan didunia maya. Dengan kepemilikan website untuk perusahaan akan menambah bonafiditas dan image yang cukup branded bahwa perusahaan memang sedang berkembang dan maju. Teori ini sudah saya bahas sebelumnya di Keuntungan Membuat Website dan kali ini ada tips untuk membuat atau memilih konsep untuk membuat website.

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan karena merupakan hal penting dalam membuat konsep dalam membangun website.

1. User Intrface

Tatap muka pertama dari website harus sangat memudahkan client/user yang berkunjung ke web kita dimana penempatan menu harus tepat dan tidak terlalu rumit untuk menemukan produk dan detile produk. Terkadang saya suka melakukan survey kebanyakan web company profile banyak yang sukar untuk dicari produk detilnya. Simple bukan jalan keluarnya. Slideshow yang ramai tidak perlu di dramatisir lagi, apalagi dengan total visitor yang selalu ditampilkan dihalaman depan. Sungguh sangat menyayangkan untuk web company profile akan terasa kurang berkelas untuk menempatkan hitcounter. akan lebih bagus jiga halaman depan terasa lebih polos tetapi dengan user login (untuk yang memiliki member database). karena untuk futuristik website harusnya agar lebih mudah diakses oleh kalangan luas,dan tidak menyusahkan client/user untuk melihat produk.
2. Fungsionalitas

Fungsi website adalah menampilkan produk yang akan dipasarkan dengan deskripsi yang lengkap dengan fungsi berbeda-beda, Variatif nya harus tepat untuk segi tujuan dari tampilan dan pembuatan website. Fungsi web yang dipergunakan untuk menampilkan produk detil harus bisa memikat client tanpa mengurangi fungsi lainnya. web statis kurang akan komunikatif, memang benar dan kita harus mencari alternatif dengan cara menampilkan produk yang sedang promosi atau on sale agar lebih kontrast lagi.

3. Formulir

Kenapa saya bahas formulir?. sering saya memperhatikan web yang dimana ketika user mendaftar tidak menunjukan fungsi formulir sendiri. pentingnya formulir seperti untuk contact us, form pemesanan,form pembelian dan sebagainya. Itu menjadi kesalahan besar ketika harus ditambah field yang tidak pentng seperti meminta identitas client dengan investigasi. Coba kita pikirkan untuk menghubunginya saja kita harus mengisi form se detile mungkin. client terasa malas untuk mengisinya. dan malah lebih ribet dan rumit.Jika memang serius untuk membeli, client akan memilih sms,chat, atau menggunakan email. dan itu membuat kita kerja 2x lpat dan fungsi web terasa tidak berfungsi.

Mungkin hanya itu dulu untuk sedikit saran dari saya mengenai fungsi web dan tips dalam membuat konsep website.



Desainwebs
Tips membuat konsep web

ads

Ditulis Oleh : Unknown Hari: Sabtu, Juni 30, 2012 Kategori:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar